Nvidia Meluncurkan Driver Beta Terbaru 344.16

Posted: September 25, 2014 by Reino CAF in News
Tags: , , , , ,

nvidia

Nvidia belum lama ini memperkenalkan GTX 980 dan GTX 970 bersamaan dengan driver versi 344.11. Tidak lama setelahnya Nvidia meluncurkan driver beta versi 344.16 yang saat ini tealh melewati tahap sertifikasi WHQL dan siap didownload.

Masih kurang jelas perbaikan apa yang ditawarkan driver terbaru ini, karena tidak ada penambahan performa atau profile yang disebutkan. Update yang bisa kita lihat hanya perbaikan error code 49 dan 43 pada kartu baru yang digunakan di motherboard Asus Rampage Black dan ASRock X79.

Sertifikasi WHQL (Windows Hardware Quality Labs) adalah proses yang dirancang oleh Microsoft untuk memastikan bahwa driver tersebut tidak akan menimbulkan masalah ke dalam sistem. Maka dari itu driver dengan sertifikasi WHQL biasanya terjamin dengan tingkat stabilitasnya yang tinggi.

Jadi, jika Anda mempunyai masalah dengan kartu grafis terbaru ini, maka download-lah driver terbaru ini. Jika Anda tidak mempunyai masalah sebaiknya hematlah kuota internet Anda dari file sebesar 200MB ini, jika Anda menggunakan kuota.

Anda bisa mendownload driver terbaru tersebut di sini.

Leave a comment