Posts Tagged ‘notebook buyer guide’

Dengan beragamnya Hardware baru yang bermunculan saat ini, ada kalanya membuat bingung para Customer yang ingin membeli Notebook untuk masing-masing keperluan mereka. Perkembangan teknology yang sangat cepat adalah pemicu utama keragaman hardware yang membanjiri pasar saat ini. Di Indonesia sendiri, pengguna komputer yang masih memanfaatkan Intel Core i generasi pertama harus menelan ludah saat dalam waktu yang tak begitu lama, Intel Core i generasi ke-3 sudah membanjiri pasar. Belum lagi teknology kartu grafis yang tak kalah cepat berkembangnya. GeForce seri 6xx dan AMD Radeon HD seri 7xxx bertebaran saat pengguna GeForce 5 dan HD 6xxx belum juga menemukan setingan yang pas. Seperti kita ketahui juga, dari setiap seri processor maupun kartu grafis, masih dikategorikan lagi ke 3 segmen. Low, Medium dan High-end. Tentu saja tiap segment menyasar pengguna yang berbeda. Dan ironisnya, pengguna di Indonesia khususnya, masih banyak yang terjebak bujuk rayu sales untuk membeli spesifikasi yang sebenarnya jarang dia manfaatkan.

Kami tidak ingin hal itu terjadi.  Untuk itu pada kesempatan ini kami membuat buyers Guide yang akan kita kategorikan untuk masing-masing keperluan. Tentu nya semua keputusan kembali ke tangan anda untuk menentukan spesifikasi mana yang paling sesuai keperluan dan budget tentunya.

Processor 

Di pasaran saat ini, processor untuk arsitektur berbasis x86 masih didominasi Intel dan AMD. Intel saat ini sudah memasarkan generasi ke-3 dari keluarga Core-i mereka yakni, Ivy bridge. Sedangkan AMD sedang gencar-gencarnya mempromosikan teknologi AMD APU yang menggabungkan Processor dan GPU dalam 1 die dengan tujuan kinerja yang lebih efisien dan hemat listrik tentunya. Keduanya menawaran teknologi yang dapat disesuaikan dengan jenis penggunannya. kami akan kategorikan berdasarkan jenis penggunanya :

Jika anda Pegguna pemula atau Basic yang lebih sering berkutat dengan aplikasi office plus browsing internet, kami sarankan gunakan processor  AMD A4 atau A6 series. Di platform Intel anda bisa pilih Intel Dual core B960 atau Celeron B830.

Jika anda Pengguna Multimedia yang sering memanfaatkan komputer untuk kegiatan entertainment seperti menonton HD movie, bermain Mini Game hingga low power 3D game, kami sarankan gunakan processor AMD A8 atau A10 series. Di platform Intel anda bisa pilih Intel Core i3/i5 Sandy Bridge hingga Ivy Bridge.

Jika anda Seorang Gamer (high end Gamer, Power User, Workstation) kami sarankan gunakan processor Intel Core i5 (minimum), atau untuk memberi performa lebih, gunakan Intel core i7 based (Sandy/Ivy bridge).

Note : Untuk pengguna Basic bukan berarti anda hanya bisa menggunakan Office dan browsing aja, namun juga dapat mendengarkan lagu dan lainnya, hanya saja jika banyak multitasking mungkin bisa merundingkan untuk penggunaan RAM 4GB atau lebih.

Memory (RAM)

Ada satu kata untuk Ram saat ini yaitu, Murah 🙂 . Betul, ram sekarang cenderung murah harganya, dibanding beberapa tahun sebelum. Untuk RAM, Pastikan sistem yang kita ingin bangun sesuai arsitektur yang ada sekarang ini yaitu DDR3. Selain itu Memory Clock pada RAM juga perlu anda perhatikan. Untuk mobile RAM atau sodimm yang beredar saat ini ada beberapa jenis, mulai dari DDR3-1066 , DDR3 1333, dan DDR3 1600. Sebaiknya sesuaikan juga Memory Clock sesuai kebutuhan dan hardware limitation notebook anda. Sebagai info, peningkatan kinerja ram lebih terasa saat menambah kapasitas dibanding mengupgrade ke jenis dengan Memory Clock lebih tinggi. Misalkan RAM 4 GB 1600 VS 8GB 1333. Dalam penerapan di real world, kinerja RAM 8GB 1333 lebih baik, khususnya jika anda melakukan multitasking.

Jika anda Peggunaan Basic (office use, browsing) : 4GB RAM. Sebenarnya 2GB cukup, namun karena RAM sudah murah, saya sarankan langsung ke 4GB. Minimal anda mendapat advantage kinerja multitasking yang lebih mulus.

Jika anda Pengguna Multimedia (HD movie, Mini Game, low power 3d game) : 4GB RAM minimal , 8GB recommended

Jika anda Seorang Gamer (high end Gamer) : 8GB RAM recommended (saat ini lebih dari 8gb untuk gamer masih belum perlu. Namun bisa pertimbangkan untuk mengupgrade ke RAM dengan clock speed 1600 agar kinerja keseluruhan lebih bagus.

Jika anda pengguna Workstation, Power User ( editing video, editing Photo, 3d animasi, heavy multitasking) : minimal 8GB RAM, jika project nya banyak disarankan menggunakan RAM 12GB dan 16 GB recommended.

Note : Jika melakukan upgrade RAM usahakan jangan berbeda merk dalam satu system, jika tidak bisa mencari merk yang sama usahakan speed dan latency yang sama, ini untuk menghindari ketidakstabilan system.

GPU (Graphic Processing Unit)

Untuk GPU pada notebook, sekarang ini terdapat 3 pilihan, yaitu Intel HD, Nvidia dan AMD. Saat ini jika anda menggunakan Intel HD 4000 yang terintegrasi dalam processor Intel Core i generasi ke-3 (Ivi-Bridge), anda sudah dapat memainkan low power 3d game walau dengan detail yang minim. Namun karena libary intel HD masih belum selengkap Nvidia atau AMD, sebaiknya jangan anda paksakan ke game dengan tingkat grafis yang lebih tinggi. Untuk mendukung efisiensi daya, teknologi grafis pada platform mobile saat ini rata-rata menganut sistem hybird GPU. Teknology ini memanfaatkan 2 jenis GPU sekaligus yang dapat di atur mana yang akan aktif secara automatis sesuai dengan aplikasi yang akan dijalankan. Jika pada platform Nvidia teknologi ini dimanakan Nvidia Optimus. Untuk saat ini, Nvidia Optimus masil lebih baik dari yang diterapkan AMD. Namun untuk pengguna Optimus, sangat disarankan untuk selalu mengupdate driver untuk deteksi aplikasi atau games yang lebih baik. Karena teknologi ini dikontrol dari driver secara langsung. Khusus untuk pengguna AMD, perlu dilakukan manual alokasi resource GPU sehingga untuk tiap aplikasi anda perlu assign terlebih dahulu ke GPU pilihan anda. Walaupun secara general, driver sudah mampu menetukan GPU mana yang akan bekerja dengan melihat resource yang diperlukan sang aplikasi atau software.

Jika anda Peggunaan Basic (office use, browsing) : Intel HD atau semua solusi Integrated sudah sangat memadai.

Jika anda Pengguna Multimedia (HD movie, Mini Game, low power 3d game) : Intel HD 4000 , AMD APU A6-A8, Nvidia Geforce GT series, AMD radeon HD series.

Jika anda Seorang Gamer (high end Gamer) :

  • 1366×768 (720p) : Nvidia GT 555, GT 640M,GT645M,GT650M. AMD radeon HD 6590, HD 6690, HD 7660 with 1GB VRAM (kinerja lebih baik jika 128 bit DDR Rate)
  • 1600×900 (900p) : Nvidia GT645M, GT 650M, GTX 560M, AMD radeon HD 6790, HD 7670, 7870 with 1GB or more VRAM (kinerja lebih baik jika 128 bit DDR Rate)
  • 1920×1080 (1080p) : All GTX series from Nvidia start from 5 series – 6 series . AMD Radeon HD 6970, HD 6990, HD 7870, HD 7970 with 1,5 GB or more  VRAM  (Kinerja DDR pada 192 bit atau 256 bit)

Jika anda pengguna Workstation, Power User ( editing video, editing Photo, 3d animasi, heavy multitasking) : All Nvidia GTX series ,AMD Radeon HD 6970, HD 6990, HD 7870, HD 7970 dengan VRAM 1,5 GB atau lebih (Kinerja DDR pada 192 bit atau 256 bit). Namun untuk Workstation disarankan menggunakan Nvidia Quadro mobile series atau AMD Firepro HD series.

Note : untuk Workstation GPU Quadro dan Firepro akan membawa anda ke production profesional karena dukungan OpenGL secara Hardware.

Storage Device

Urusan storage untuk Notebook sekarang ini terdapat dua pilihan yaitu Hard drive dan Solid state disk (SSD) .  Jika HDD menawarkan kapasitas besar sedangkan SSD menawarkan speed yang luar biasa sementara kapasitas per-GB nya masih terasa sangat mahal. User saat ini masih mengandalkan HDD sebagai media penyimpanan utama karena realiable yang memang masih dapat diandalkan untuk penggunaan Notebook. Namun jika anda Power User dan Gamer, keuntungan menggunakan SSD ataupun kombinasi SSD + HDD akan langsung terasa. Opsi lain (walau masih sebatas Notebook high end) adalah penggunaan teknologi Raid. Yaitu menggabungkan dua storage dalam satu drive yang akan diinstallkan Operating system. Keuntungan Raid adalah memperoleh kecepatan lebih dari 1 storage (ini berlaku baik HDD maupun SSD)

Jika anda Peggunaan Basic (office use, browsing) : 250-320GB 5400 rpm HDD

Jika anda Pengguna Multimedia (HD movie, Mini Game, low power 3d game) : 320 GB – 500GB 5400 rpm-7200rpm or SSD 240GB (jika budget memungkinkan)

Jika anda Seorang Gamer (high end Gamer, Power User, Workstation) : SSD 120-240 GB pada primary (OS) plus 1TB 5400 as secondary atau bisa langsung menggunakan SSD 240 GB x2 dalam konfigurasi Raid 0 plus External HDD berkapasitas besar. Apapun pilihan anda, untuk opsi HDD pilih yang minimal 7200rpm.

Note : Untuk beberapa tipe Notebook sekarang, terdapat dukungan untuk m-Sata. Jadi anda bisa manfaatkan slot ini untuk menambah mini SSD untuk diinstal OS.

Display

Untuk display biasanya disesuaikan dengan keperluan dan selera dari User karena semakin besar layar akan semakin nyaman untuk anda gunakan dalam bekerja. Konsekuensinya tentu saja berat yang bertambah. Biasanya Notebook Basic sekarang ini menggunakan resolusi 1366×768. Sementara untuk multimedia dan Gamer menggunakan resolusi 1600×900 atau 1920×1080. Untuk Power User biasanya akan ada opsi khusus yaitu 1920×1200 atau 2560×1440 . Dalam hal ini sebenarnya tidak ada rekomendasi yang pasti. Semakin tinggi resolusi berbanding lurus dengan ukuran inc (“) displaynya.

Note : Untuk Gamer, perhatikan note bagian GPU, karena semakin tinggi resolusi maka semakin tinggi pula kebutuhan GPU dan VRAM. Jadi perhatikan resolusi native dari display yang digunakan. Selain itu, saat ini terdapat pilihan layar Matte dan Glossy. Matte biasanya menawarkan warna yang lebih nature sehingga cocok untuk Photografi, sedangkan Glossy lebih kepada User penyuka Contrast yang lebih dinamic. Namun Glossy memiliki kekurangan, yakni tidak nyaman digunakan di area yang terang seperti luar rumah pada siang hari.

I/O Peripheral

Standarnya, saat ini setiap Notebook sudah disertakan Wireless LAN, HDMI output, Card reader serta USB dan Web Camera. Namun untuk pengguna profesional biasanya pada type-type notebook tertentu akan ada tambahan seperti Bluetooth, firewire, SPDIF output, dukungan audio multi kanal, Gigabit LAN, juga Blueray. Setiap User perlu memperhatikan juga kebutuhan peripheral. Ada kemungkinan, anda sudah mendapatkan notebook dengan spesifikasi yang sesuai namun tidak ada koneksi peripheral yang dibutuhkan. Bagian keyboard juga terdapat dua pilihan yaitu Full key keyboard dan Half Keyboard. Bagian ini biasanya berpengaruh pada ukuran Notebook. Touchpad pada notebook modern saat ini juga sudah banyak yang dibekali  fitur multi touch untuk kemudahan mengeksplorasi menu. Apalagi akan sangat berguna untuk menunjang penggunaan Windows 8 yang segera populer sebentar lagi. Untuk itu, pastikan anda mencoba terlebih dahulu atau mencari info mengenai fitur-fitur tambahan yang ada pada notebook incaran anda.
Conclusion

Tentu saja kami berharap buyers guide ini dapat membantu anda memutuskan spesifikasi mana yang cocok untuk kegiatan komputasi anda. Namun jika dana bukan masalah bagi anda, jangan ragu untuk menjadikan notebook dengan spesifikasi yang lebih tinggi sebagai pilihan. Karena suatu saat, bukan tidak mungkin anda atau keluarga anda membutuhkan sebuah spesifikasi khusus untuk kegiatan komputasi sehari-hari. Jika anda masih tetap ragu dan bingung, silakan hubungi kami melalui Contact Person yang ada di http://www.pemmz.com

Selamat memilih.